Karawang_Kobra86 -Tim patroli QR3202C Polsek Telukjambe Timur Polres Karawang Polda Jabar kembali melaksanakan patroli prekat secara mobile di sepanjang Jalan Raya Bintang Alam depan pertigaan PT. Indoliberty Desa Telukjambe, Telukjambe Timur, Karawang, Kamis subuh (13/4/2023).
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Telukjambe Timur Kompol Suherman menyampaikan kepada jajarannya untuk meningkatkan kewaspadaan didalam menjalankan tugas pengamanan dengan tujuan memaksimalkan wilayah hukum yang aman kondusif.
“Kami siap mengamankan wilayah hukum kami dari gangguan kamtibmas, supaya situasi dan kondisi berlangsung aman kondusif,” tegas Kapolsek Kompol Suherman.
Dijelaskan Kapolsek, patroli dilakukan dengan tujuan untuk mengantisipasi C3, aksi tawuran, balapan liar, aksi premanisme maupun aksi gangguan kamtibmas lainnya di wilayah hukum Polsek Telukjambe Timur Polres Karawang Polda Jabar.
Karena itu, Kapolsek mengarahkan anggotanya Aiptu H.M. Akbar Nur dan Bripka Deni S untuk melaksanakan patroli prekat demi mencegah dari hal-hal yang tidak di inginkan sekaligus memberikan pesan kamtibmas kepada warga disana.
“Petugas patroli akan bertindak dengan tegas apabila didapatkan hal-hal yang dianggap mencurigakan ataupun yang mengganggu kamtibmas,” tandas Kapolsek.
Pria yang akrab disapa Suherman ini menandaskan, bahwa jajarannya akan terus berupaya menjaga dan memelihara Harkamtibmas sampai kapanpun demi kenyamanan dan ketenangan lingkungan, hingga kehadiran polisi terasa oleh masyarakat.
Humas Polsek
Telukjambe Timur
Polres Karawang
Polda Jabar
Editor :Agustian/Red•