Karawang_Kobra86 – Dirlantas Polri bersama jajaran terkait lainnya menggelar rapat monitoring dan evaluasi serta koordinasi kesiapan jalur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 pada ruas jalan nasional Pulau Jawa.
Pada rapat yang dilaksanakan di pos Polisi Cikopo Purwakarta, Jawa Barat, dipimpin langsung oleh Kasubdit Jemenopsrek Ditkamsel Korlantas Polri, Kombes Pol. Indra Jafar, Selasa pagi (1/11/2022).
Rapat diskusi yang mengagendakan kesiapan jalur Natal dan Tahun Baru tersebut, terlihat jajaran Satlantas Polres Karawang yang dipimpin oleh Kasat Lantas, AKP Laode Habibi Ade Jama.
Juga para perwira seperti, Kasubdit Kamsel Dit Kamsel Polda Jabar, Kabag ops Dit Lantas Polda Metro Jaya, Kasat PJR Polda Metro Jaya, para Kasat Lantas jajaran ex Polwil Purwakarta, para Kanit Kamsel jajaran Satlantas ex Polwil Purwakarta, Kasubdit Preservasi Wilayah 1 Cikampek.
Kombes Pol. Indra Jafar selaku pimpinan rapat forum diskusi mengharapkan kesiapan dari masing-masing wilayah dan dari pihak Jasa Marga.
“Terkait sarana dan prasarana ataupun kesiapan cara bertindak rekasaya lalu – lintas”, kata Kombes Pol. Indra Jafar.
“Demi terciptanya Kamseltibcarlantas pada pelaksanaan pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023″, sambungnya.
Kemudian, dijelaskan, masing-masing Kasat Lantas memberikan materi paparannya, dan dilanjutkan paparan dari pihak Jasa Marga.
Dalam kesempatannya, para tamu undangan dipersilahkan memberikan saran maupun masukan.
Editor : Agustian / Red•